
TRANS TV - Ketupat Kandangan, Perpaduan Rasa yang Khas dan Kaya Rempah | Salah satu makanan khas Kalimantan Selatan yang sangat populer adalah ketupat kandangan, terutama selama hari raya. Ketupat kandangan adalah hidangan yang terbuat dari ketupat yang disajikan dengan kuah santan yang gurih dan potongan ikan haruan atau gabus asap. Perpaduan rasa yang unik dan kaya akan rempah membuat hidangan ini sangat menggugah selera.
Ketupat kandangan hingga kini tidak diketahui dari mana asal-muasalnya. Meskipun demikian, makanan ini telah menjadi bagian integral dari budaya kuliner orang-orang Kalimantan Selatan. Nama kota di Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kalimantan Selatan, yang terkenal dengan kulinernya adalah "Kandangan".