
TRANS TV - Sambal Gami Khas Bontang Pedasnya Seperti Apa, ya? | Sambal Gami adalah sambal khas Bontang, Kalimantan Timur yang punya ciri khas pada proses pembuatannya. Sambal ini memang langsung dibuat atau dimasak di atas cobek tanah liat, lalu biasanya kalau di Bontang sendiri, sambal diberi tambahan ikan bawis. Konon, ikan bawis hanya ada di perairan Bontang saja. Lantaran itulah, biasanya ikan bawis diganti dengan protein hewani lainnya, seperti ayam, udang, atau cumi.